Syalom PMKers!
Sudah taukan hari ini adalah hari apa? Ya… tepat sekali! Hari ini kita memperingati Hari Pohon Sedunia.
Namun kenapa sih pada tanggal 21 November selalu diperingati sebagai Hari Pohon Sedunia ? Terryata asal-usul tanggal 21 November dipilih sebagai hari pohon sedunia adalah untuk menghormati jasa J. Sterling Morton. Ia seorang pecinta alam dari Amerika. Ia sangat gigih mengkampanyekan gerakan menanam pohon. Awalnya alasan yang digunakan sangat sederhana yaitu ia sangat berharap adanya pohon untuk berteduh, pemecah angin, dan berbagai fungsi pohon lainnya. Orang mulai menyetujui ajakan Morton untuk peduli pada pohon, sehingga mulai banyak muncul opini dan kebijakan untuk menanam dan merawat pohon.